Hingga Saat ini 48 Orang Korban Gempa Jepang yang Ditemukan

Avatar
Herman
2 Jan 2024 19:45
2 menit membaca

Atalaric.id – Gempa 7.6 Magnitudo mematikan telah mengguncang Provinsi Ishikawa, Jepang tengah, yang mengakibatkan kehancuran dan kerusakan. Gempa tersebut mengakibatkan setidaknya hingga saat ini 48 orang telah meninggal dulia, berkemungkinan jumlah tersebut menjadi bertambah pasalnya masih banyak yang terjebak di bawah reruntuhan bangunan.

Saat ini Badan Meteorologi Jepang telah mencabut semua peringatan tsunami namun berkemungkinan gempa susulan yang kuat dalam beberapa hari kedepan.

Para petugas penyelamat berjuang terus berupaya untuk mencapai daerah-daerah yang terdampak Gempa. Kishida Fumio, Perdana Menteri Jepang, berkomitmen dalam memenuhi kebutuhan masyarakat yang terdampak serta mencari bantuan, termasuk menggunakan kapal jika diperlukan.

Lebih dari 200 bangunan dilaporkan hancur terutama Kota Wajima dan Kota Suzu yang menjadi pusat kehancuran terbesar di Jepang, lebih 50 bangunan hancur di Wajima, di Suzu juga lebih dari 50 bangunan sementara di Wajima bencana juga menghanguskan 200 rumah.

Selain kerusakan fisik yang besar, dilokasi Gemap juga alami pemadaman listrik dan air, sehingga membuat warga sulit untuk mendapat air bersih (minum) dengan cepat, melainkan dengan cara antri, selain itu banyak jalan utama terputus lonsor akibat dari guncangan gempa yang menimpa wilayah Provinsi Toyama.

Akibat gangguan jaringan listrik tersebut yang diakibatkan gempa, 44.000 rumah tangga alami pemadaman listrik, selain itu juga terjadi ganggualan layanan jaringan operator sellular, dilansir di media NHK World Japan.